Disdamkar Kukar Dorong Redkar Mandiri, Bukan Sekadar Relawan Karbitan

0
Sharing

Rahimnews.id – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kukar, Fida Hurasani, menegaskan bahwa pihaknya ingin mendorong anggota Relawan Pemadam Kebakaran (Redkar) agar menjadi tim yang mandiri dan memiliki kompetensi nyata di bidang pemadaman dan penyelamatan.

“Kami ingin Redkar kuat dari diri mereka sendiri, bukan karbitan dari kami,” kata Afe saat ditemui pada Sabtu (8/3/2025).

Menurutnya, peran Disdamkar dalam membina Redkar hanya sebatas fasilitasi, sementara keberlanjutan komunitas ini harus datang dari semangat para anggotanya sendiri.

“Saya hanya menyediakan fasilitas dan dukungan. Kalau mereka merasa kegiatan ini bermanfaat dan ingin melanjutkannya, saya siap backup kapan saja,” tegasnya.

Dalam upaya memperkuat Redkar, Disdamkar Kukar juga telah mengusulkan program pelatihan berkelanjutan yang mencakup berbagai aspek, mulai dari pemadaman kebakaran hingga teknik penyelamatan korban.

Afe berharap lomba dan pelatihan yang dilakukan selama Ramadan ini dapat menjadi pemicu semangat bagi Redkar untuk terus berkembang dan berkontribusi bagi masyarakat.

“Kita ingin Redkar menjadi lebih dari sekadar relawan. Mereka harus memiliki skill dan mental yang siap dalam setiap situasi darurat,” pungkasnya. (Adv)


Sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *