Bupati Kukar Minta Bankaltimtara Permudah Akses Kredit bagi UMKM

0
Sharing

Rahimnews.id – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, meminta pihak Bankaltimtara untuk mempermudah proses peminjaman modal bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kukar.

Menurutnya, program Kredit Kukar Idaman sudah memberikan banyak manfaat, tetapi masih perlu dilakukan peningkatan dalam hal aksesibilitas agar semakin banyak UMKM yang dapat mengajukan pinjaman tanpa kendala.

“Banyak pelaku usaha yang ingin mengembangkan bisnisnya, tetapi masih mengalami kendala dalam mengakses permodalan. Saya minta Bankaltimtara bisa memberikan kemudahan agar mereka bisa mendapatkan modal usaha lebih cepat dan tanpa prosedur yang berbelit,” ujar Bupati Edi.

Ia menekankan bahwa keberadaan Kredit Kukar Idaman dengan bunga nol persen ini merupakan upaya Pemkab Kukar dalam memberdayakan sektor UMKM.

Bupati Edi berharap program ini bisa menjadi solusi bagi pelaku usaha untuk berkembang.

Bupati Edi juga mengingatkan agar pelaku UMKM tetap semangat dan disiplin dalam mengelola usahanya.

Menurutnya, dengan akses modal yang mudah dan usaha yang dikelola dengan baik, ekonomi masyarakat Kukar dapat terus tumbuh.

“Kita ingin usaha yang dijalankan semakin maju, semakin berdaya saing, dan tentunya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya. (Adv)

 

 


Sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *