Bupati Kukar Ajak Majelis Taklim Jadi Motor Ekonomi Keluarga

0
Sharing

Rahimnews.id – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, mengajak para anggota majelis taklim, khususnya kaum ibu, untuk berperan lebih aktif dalam penguatan ekonomi keluarga.

Ajakan ini disampaikan saat menghadiri kegiatan Majelis Taklim Anissa di Dusun Spontan, Kelurahan Mangkurawang, Minggu (13/4/2025).

Menurut Edi, selain memperkuat nilai-nilai spiritual, majelis taklim juga bisa menjadi wadah pemberdayaan ekonomi.

Ia menyebutkan bahwa Pemkab Kukar telah menyiapkan berbagai pelatihan keterampilan seperti menjahit, tata boga, dan tata rias, termasuk bantuan alat usaha pasca pelatihan.

“Kita tidak hanya memberi pelatihan, tapi juga bantu peralatannya, supaya ibu-ibu bisa langsung praktik dan berwirausaha,” ujar Edi.

Ia juga mempromosikan program Kredit Kukar Idaman, yakni akses permodalan tanpa bunga yang ditujukan bagi pelaku usaha kecil.

Program ini bekerja sama dengan Bank Kaltimtara dan diharapkan bisa mendorong tumbuhnya ekonomi produktif di tingkat rumah tangga.

Namun, Edi menegaskan bahwa keberhasilan program ini sangat tergantung pada semangat dan inisiatif dari masyarakat itu sendiri. Karena itu, ia meminta Ketua Majelis Taklim untuk mendata minat dan bakat anggotanya dalam bidang ekonomi.

Selain itu, Edi juga mengingatkan pentingnya pemanfaatan pekarangan rumah melalui Kelompok Wanita Tani (KWT) untuk menunjang ketahanan pangan keluarga. Tanaman seperti cabai, sayuran, dan tanaman produktif lainnya dinilai sangat cocok dikembangkan oleh kaum ibu.

“Kalau kegiatan majelis ini bisa berdampak pada peningkatan ekonomi, maka manfaatnya akan jauh lebih luas,” kata Edi.

Ia juga mendorong seluruh anggota majelis untuk terus menjaga semangat kebersamaan dan kekompakan sebagai kunci utama keberhasilan program-program pemberdayaan yang dijalankan pemerintah daerah. (Adv)


Sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *