Sukono Apresiasi Festival Ramadan V Maluhu
Rahimnews.id – Festival Ramadan V di Kelurahan Maluhu, Tenggarong, tidak hanya menjadi ajang keagamaan, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
Camat Tenggarong, Sukono, yang hadir dalam acara ini, mengapresiasi partisipasi masyarakat serta UMKM yang turut serta dalam kegiatan tersebut.
Ratusan warga Maluhu terlihat antusias mengikuti festival yang digelar di Masjid Al Hijrah pada Kamis (6/3/2025).
Salah satu hal yang membanggakan, menurut Sukono, adalah bahwa mayoritas anggaran kegiatan ini berasal dari gotong royong warga.
“Ini yang kita apresiasi karena demi tersyiarnya ajaran Islam,” ujarnya.
Festival ini juga menjadi bagian dari persiapan menyambut Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) yang akan segera digelar di Desa Rapak Lambur.
Selain aspek keagamaan, keterlibatan UMKM dalam festival ini memberikan dampak positif bagi perekonomian warga.
Kata Sukono, keberadaan stand-stand UMKM menjadi daya tarik tersendiri. Hal ini dinilai memudahkan masyarakat untuk mendukung produk-produk lokal.
Sukono berpesan agar masyarakat Maluhu terus menjaga semangat kebersamaan dan kerukunan.
“Kita harap kegiatan seperti ini terus berlangsung dan semakin berkembang di tahun-tahun mendatang,” pungkasnya. (Adv)
