Pembenahan Infrastruktur dan Peningkatan Perikanan di Kenohan Terus Berjalan

0
Sharing

RAHIMNEWS.COM – Kecamatan Kenohan yang sebelumnya kurang mendapatkan perhatian dalam pembangunan kini sedang mengalami pembenahan signifikan, terutama di sektor perikanan dan infrastruktur.

Camat Kenohan, Kaspul menyatakan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, pembangunan yang sebelumnya terbengkalai kini mendapatkan anggaran yang cukup besar untuk mempercepat kemajuan.

“Selama puluhan tahun, pembangunan di Kenohan tidak tersentuh. Namun, sejak empat tahun terakhir, kami telah fokus pada pembenahan infrastruktur seperti kelistrikan, air bersih, jalan, dan bangunan. Saat ini kami mendapat anggaran ratusan miliar untuk mempercepat pembangunan,” ungkapnya.

Pembenahan sektor perikanan menjadi salah satu fokus utama di Kenohan. Kaspul menjelaskan bahwa di beberapa desa seperti Semayang dan Tuana Tuha, bantuan untuk para nelayan sudah banyak diberikan, termasuk pelatihan peningkatan SDM dan alat tangkap ikan yang lebih ramah lingkungan.

Sebelumnya, banyak nelayan yang mengandalkan penyetruman ikan, namun kini aktivitas tersebut sudah mulai berkurang.

Meskipun penyetruman ikan masih ada karena alasan kebutuhan hidup, pihak kecamatan terus berupaya untuk mengedukasi masyarakat dan memberikan bantuan peralatan yang sesuai dengan standar.

Melalui program-program yang sedang berjalan ini, sektor perikanan di Kenohan dipastikan akan terus berkembang lebih stabil dan menguntungkan bagi masyarakat.

“Kami terus merangkul masyarakat yang masih menggunakan cara ilegal dan memberikan bantuan yang dapat meningkatkan kesejahteraan mereka,” tutup Kaspul. (Adv)


Sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *