Disdikbud Kukar Gelar Kegiatan Pengembangan KKKS

0
Sharing

RAHIMNEWS.COM – Dalam rangka meningkatkan kualitas kepemimpinan kepala sekolah di tingkat Sekolah Dasar (SD), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kukar menggelar Kegiatan Pengembangan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS).

Acara yang berlangsung selama tiga hari, dari 15 hingga 17 Juli 2024, di Hotel Grand Fatma Tenggarong ini diikuti oleh 130 kepala sekolah SD dari berbagai wilayah di Kukar.

Budiman Tahir, narasumber yang diundang dalam kegiatan KKKS ini, berasal dari Sulawesi Selatan dengan latar belakang pengembangan sumber daya manusia, memberikan wawasan dan strategi bagi para kepala sekolah dalam mengembangkan kualitas pembelajaran di sekolah masing-masing.

Joko Sampurno, Kepala Bidang Kurikulum Pengembangan Bahasa dan Sastra Perizinan Pendidikan, Pendidik, dan Tenaga Kependidikan Disdikbud Kukar, menjelaskan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas kepala sekolah dalam memimpin dan mengelola pembelajaran di SD.

“KKKS menjadi wadah bagi kepala sekolah untuk berbagi pengalaman, mendiskusikan permasalahan yang dihadapi, dan mencari solusi yang tepat untuk meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Kukar,” ujar Joko.

Kata dia, peran kepala sekolah dalam konteks modernisasi pendidikan tidak hanya sebagai manajer administratif, tetapi juga sebagai pemimpin yang mampu menginspirasi dan membimbing para guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif.

“Dalam era pendidikan saat ini, kepala sekolah memiliki tanggung jawab besar untuk menjalankan tugas pokok dan fungsinya sesuai dengan arahan Kemendikbudristek, yaitu sebagai motor penggerak perubahan di sekolahnya,” tambah Joko.

Ia juga menekankan pentingnya pengalaman dan pengetahuan yang didapat dari KKKS ini dapat disebarluaskan kepada kepala sekolah lain yang tidak dapat hadir, sehingga manfaat dari kegiatan ini dapat dirasakan secara luas di semua SD Negeri di Kukar.

“Dengan partisipasi yang aktif dan keseriusan dalam memahami materi yang disampaikan oleh narasumber, kita berharap para peserta KKKS dapat mengimplementasikan strategi dan pengetahuan baru ini dalam praktik di sekolah masing-masing,” tutup Joko. (Adv/aa)

 


Sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *