Disdikbud Kukar Gelar Kegiatan Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah Dasar

0
Sharing

RAHIMNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Kukar, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar mengadakan kegiatan Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN).

Acara ini berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 13 hingga 15 Mei 2024, di Hotel Grand Fatma Tenggarong.

Kepala Bidang Kurikulum, Pengembangan Bahasa dan Sastra, Perizinan Pendidikan, Pendidik, dan Tenaga Kependidikan Disdikbud Kukar, Joko Sampurno, menjelaskan bahwa kepala sekolah dasar perlu memiliki kompetensi yang memadai untuk menghadapi berbagai tantangan di lingkungan sekolah.

“Kepala sekolah harus memiliki kompetensi sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nomor 13 Tahun 2007,” katanya pada Senin (13/5/2024).

Menurutnya, ada lima kompetensi dasar yang harus dimiliki oleh kepala sekolah, yaitu kepribadian, manajerial, supervisi, kewirausahaan, dan kompetensi sosial.

Kegiatan Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah ini diikuti oleh 54 kepala SDN dari 18 kecamatan di Kukar.

“Setiap kecamatan diwakili oleh tiga orang kepala sekolah, termasuk Kota Bangun, Kota Bangun Darat, Samboja, dan Samboja Barat,” ungkapnya.

Joko juga menekankan pentingnya berbagi pengetahuan antar kepala sekolah untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerah masing-masing.

“Kepala sekolah yang mengikuti kegiatan ini juga dapat berbagi pengetahuan dengan kepala sekolah lain melalui pertemuan di daerah masing-masing,” tambahnya.

Kegiatan ini sejalan dengan visi Bupati Kukar yang ingin meningkatkan sumber daya manusia yang berakhlak mulia, unggul, dan berbudaya.

“Kepala sekolah harus terus belajar untuk meningkatkan mutu pendidikan, baik melalui literatur, diskusi kelompok, maupun kegiatan lainnya,” pungkasnya. (adv/aa)

 


Sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *