Disdikbud Kukar Ucapkan Selamat Hardiknas untuk Para Pahlawan Pendidikan

RAHIMNEWS.COM – Dalam momentum peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) tidak lupa mengucapkan selamat kepada seluruh tenaga pendidik yang berdedikasi di Kukar.
Ahmad Nurkhalish, Kepala Bidang Pendidikan SD Dinas Disdikbud Kukar, menyampaikan apresiasi yang tulus terhadap semangat dan perjuangan para pahlawan pendidikan.
“Kepada guru-guru dan tenaga pendidik kami, kami ucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional. Kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdiannya yang telah memberikan yang terbaik untuk generasi,” ujar Nurkhalish, Kamis (2/5/2024).
Nurkhalish menekankan pentingnya semangat pengembangan diri bagi para pendidik guna memberikan yang terbaik bagi generasi muda.
“Kita berharap semangat kepala sekolah dan guru untuk terus mengembangkan kompetensi tidak pernah padam,” tambahnya.
Meski banyak tenaga pendidik yang mendekati masa pensiun, Nurkhalish menegaskan bahwa semangat mereka dalam mendampingi generasi muda tetap menginspirasi.
“Meskipun ada yang sudah mendekati masa pensiun, mereka tetap tekun mendampingi rekan-rekan yang lebih muda,” ungkapnya.
Pendidikan di Kukar terus berkembang pesat, didukung oleh kemajuan teknologi yang memudahkan proses belajar mengajar.
Meskipun ada tantangan dan keterbatasan, Nurkhalish berharap agar semangat para pendidik tidak pernah padam.
“Kita memiliki tugas besar untuk menyiapkan generasi emas di Kabupaten Kukar. Semoga pahala dari pengabdian ini juga besar,” pungkasnya. (adv/aa)