Tingkatkan Kemampuan Literasi Peserta Didik, Disdikbud Kukar Gelar Lomba Ranking 1

0
Sharing

RAHIMNEWS.COM– Semangat meningkatkan literasi di kalangan peserta didik Kukar semakin digelorakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar.

Hal ini terbukti dari digelarnya Lomba Ranking 1 untuk siswa tingkat SD, SMP, dan SMA di Ruang Serbaguna Disdikbud Kukar pada Senin (29/4/2024).

Kasi Penjaminan dan Mutu Kelembagaan SMP Disdikbud Kukar, Emi Rosiana Saleh, menjelaskan bahwa lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi numerasi peserta didik dari berbagai jenjang pendidikan.

“Dengan lomba ini, kami berharap dapat meningkatkan kemampuan membaca dan kemampuan numerasi anak-anak di Kukar,” ujar Emi.

Sekitar 600 peserta didik dari tingkat SD, SMP, dan SMA/SMK ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Setiap peserta diujikan dengan materi yang sesuai dengan tingkat pendidikan mereka.

Emi berharap lomba ini dapat menjadi motivasi bagi peserta didik untuk lebih giat dalam membaca dan meningkatkan kemampuan numerasi mereka.

Selain lomba, Disdikbud Kukar juga telah melaksanakan serangkaian program untuk meningkatkan literasi numerasi peserta didik.

Ini termasuk pemberian buku-buku berkualitas ke sekolah-sekolah, penyelenggaraan bimbingan teknis bagi guru, dan lomba pembuatan Google Site.

“Melalui berbagai upaya ini, harapan kami adalah menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan meningkatkan kualitas pendidikan di Kukar,” tambahnya.

Lomba literasi ini menjadi salah satu langkah konkrit dari Disdikbud Kukar dalam memberikan dorongan dan dukungan kepada peserta didik untuk meraih prestasi dan meraih peringkat terbaik dalam bidang literasi.

Semoga upaya ini dapat menginspirasi para peserta didik untuk terus meningkatkan kemampuan literasi mereka demi masa depan yang lebih cerah. (Adv/aa)


Sharing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *